MENCICIPI MOTUL GOLD 3100 15W-50 BUAT NEW SCORPIO Z PART 3: 101-300KM

,

Melanjutkan dari review sebelumnya: Part 1 dan Part 2 maka review kali ini adalah untuk 101-300km. Rute yang ditempuh adalah Boyolali – Wonosobo. Kondisi jalan naik turun pegunungan di wilayah Selo, Jrakah sampai Ketep dan kondisi hujan deras dilalui dengan sukses, performa cukup baik, power mumpuni dan mampu melibas turunan dan tanjakan dengan tanpa kendala berarti. Beban muatan kali ini Rider +/- 80Kg dan Muatan +/- 10Kg jadi total 90Kg.

Hutan Pinus di daerah menuju Kaponan

Di trek Secang – Temanggung, dominasi trek lurus, lebar dan tentunya halus dicoba ngebut, masih seperti kemarin, meski akselerasi lebih lambat, namun sampai RPM menunjukkan redline pun power masih ngisi. Itung-itung Italian Tuning, dicoba masing-masing gigi di push sampai Red Line. Pas di jalan lengang dan datar, di gigi 4 dan posisi Red Line (9500rpm), di speedo tercatat kira-kira 122kph. Beberapa kali menyentuh posisi 10.000 rpm. Tidak begitu memantau speed karena tes nya buat mengetahui performa di rpm tinggi. Belum sempat explore sampai top gear karena jalan keburu ramai dan ada kecelakaan lalu lintas pas mendekati Kranggan.

Gunung Sindoro

Jalur Parakan – Kledung cukup berliku dan tanjakan yang cukup lumayan. Kondisi cuaca cerah dan kebetulan jalan ramai pol karena sedang ada beberapa kegiatan masyarakat dan ada event yang cukup membuat jalanan macet. Sudah tanjakan, macet lagi. Nah ini yang bikin khawatir tadinya, case Selip Kopling pun sukses terjadi. Kopling ditekan, dan motor pun ga berhenti dan masih melaju. Kondisi cukup panas karena di belakang bus AKDP, memaksa jalan dikit-dikit dengan tarik ulur kopling.. duh menyiksa. Namun belum sampai tahap kritis dimana akan susah sekali oper gigi atau meloncat-loncat pas oper gigi nya. Lepas dari kemacetan, kira-kira 1km.. kopling lancar kembali.

Summary

Kesimpulan utama review kali ini adalah gejala selip kopling ketika kondisi macet alias stop n go cukup terasa. Hal yang belum pernah saya rasakan sebelumnya ketika memakai Yamalube ataupun Enduro Racing, meski saya pernah terjebak di kondisi yang jauh lebih parah macetnya. Namun ketika kemacetan sudah berlalu, kopling normal kembali.

 

3 replies

Trackbacks & Pingbacks

  1. […] 3 part sebelumnya Part 1, Part 2 dan Part 3, maka tiba di bagian akhir dari opini saya mencicipi Motul Gold 3100 SAE 15W-50 di Yamaha New […]

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.