Cara Mudah Rooting Lenovo S890

,

Punya smartphone Android namun tidak di-root, bagi saya adalah bagai sayur tanpa garam. Gimana tidak, susah buat ngutek-ngutek, ambil contoh mau pindahin aplikasi ke SD Card. Katakanlah dengan yang sederhana aja spt Link2SD, klo ga di root ya ga bisa masbroo.. hehe 😀

Banyak cara bisa dilakukan untuk rooting, mulai dari yang simple sampai cara yang rumit dengan update recovery dll.. tapi kali ini saya coba ulas yang paling mudah dulu aja karena yang saya butuhkan juga cuman rooting aja, belum butuh buat ngoprek yang aneh-aneh.

Pertama download dulu Framaroot.Apk, kemudian install di smartphone mas bro / mbak sis sekalian. Nantinya akan muncul ikon Framaroot sbb:

Ikonnya kotak putih bergambar barcode 2D

Jalankan saja aplikasi Framaroot tsb, dan akan muncul jendela sbb:

Pilih Install Superuser, dan pilih exploitnya Boromir. Atau bila tidak berhasil, silahkan menggunakan action dan exploit lainnya yang disediakan. Kemudian ikuti petunjuk selanjutnya. Bila sudah berhasil, maka ikon Superuser akan muncul di barisan aplikasi.

Ikon Superuser sudah nongol.

Catatan: 

Proses rooting menghapus garansi smartphone, jadi kalo smartphone agan suatu saat trouble, dan kondisi masih di root, jangan kaget klo di tolak oleh service centre.

Cara untuk Unroot (belum saya coba di Lenovo S890), tinggal buka lagi Framaroot tadi, trus pilih Unroot.

Kemudian ikuti langkah selanjutnya. 

3 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.